Wednesday, May 22, 2013

Itsdagram, Aplikasi Instagram untuk Windows Phone

Instagram aplikasi jejaring sosial untuk berbagi foto yang sangat akrab untuk pengguna android dan Ios kini akan segera hadir untuk pengguna windows phone. Eiiits nanti dulu. ternyata pihak Instagram sendiri tidak merilis Instagram untuk windows phone. Tapi jangan khawatir, ada salah satu developer yang sudah emembuat aplikasi instagram untuk windows phone dengan nama Itsdagram



Para developer Windows Phone pun tidak kehilangan akal. Tidak ingin terus menunggu, seorang developer bernama Daniel Gray mengembangkan sebuah aplikasi yang menghadirkan layanan Instagram di dalamnya. Aplikasi tersebut dinamakan Itsdagram.

Aplikasi Itsdagram ini memiliki peran sebagai "jembatan" untuk Instagram. Pengguna dapat log-in ke Instagram melalui aplikasi tersebut. Nantinya, data-data yang ada di akun Instagram pengguna akan ditarik ke aplikasi ini. Pengguna kemudian dapat browsing foto-foto yang diunggah oleh teman atau orang yang di-follow, langsung menggunakan Itsdagram. Fitur mengunggah foto ke Instagram melalui Itsdagram pun tersedia.

Salah satu alasan mengapa Instagram begitu disukai adalah filternya. Filter tersebut dapat digunakan untuk mempercantik foto. Nah, menyadari hal tersebut, pencipta aplikasi Itsdagram pun menyediakan berbagai filter foto yang dapat langsung digunakan. Filter ini sedikit berbeda, tetapi sudah mendekati filter buatan pihak Instagram.

Filter yang tersedia di Itsagram terdiri dari Pure, Daydream, January, Lofi, Earp, Times, Grace, Jack, Hobbes, Graffiti, Gorlini, Da Vinci, dan Van Googh. Itsdagram saat ini baru tersedia untuk Windows Phone 8 dengan harga 1,49 dollar AS. Versi Windows Phone 7 akan segera menyusul.

sumber: tekno.kompas

Itsdagram, Aplikasi Instagram untuk Windows Phone Rating: 4.5 Diposkan Oleh: fahmi

0 comments:

Post a Comment